fbpx

Dekanat dan Kaprodi Gelar Sosialisasi Perkuliahan Mahasiswa Baru FEB Unissula

Semarang, 8 September 2025 — Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Sultan Agung (UNISSULA) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Perkuliahan Mahasiswa Baru pada Senin, 8 September 2025 di Aula FEB UNISSULA. Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam kepada mahasiswa baru mengenai sistem dan skema pembelajaran yang akan dijalani selama masa perkuliahan.

Acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan fakultas, antara lain:

  • Prof. Dr. Heru Sulistyo, S.E., M.Si – Dekan FEB UNISSULA
  • Dr. E. Drs. Marno Nugroho, M.M. – Wakil Dekan I
  • Dr. Zaenal Alim Adiwijaya, S.E., M.Si. – Wakil Dekan II
  • Dr. Lutfi Nurcholis, S.T., S.E., M.M. – Kaprodi S1 Manajemen
  • Wahyu Setiawan, S.E., M.Ec.Pol., CRMP. – Sekprodi S1 Akuntansi
  • Provita Wijayanti, S.E., M.Si., Ak., CA., AWP., IFP., Ph.D. – Kaprodi S1 Akuntansi
  • Hani Werdi Apriyanti, S.E., M.Si., Ak., CA. – Sekprodi S1 Akuntansi
  • Ahmad Rudi Yulianto, S.E., M.Si., Ak. – Kaprodi D3 Akuntansi

Dalam kegiatan ini, setiap Ketua Program Studi (Kaprodi) memaparkan skema pembelajaran yang akan diterapkan pada masing-masing program studi. Sosialisasi ini mencakup penjelasan mengenai kurikulum, sistem perkuliahan, metode evaluasi, serta berbagai fasilitas akademik yang tersedia untuk mendukung proses belajar mahasiswa.

Dekan FEB UNISSULA, Prof. Dr. Heru Sulistyo, S.E., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan harapan agar mahasiswa baru dapat memanfaatkan masa perkuliahan sebaik mungkin.

“FEB UNISSULA berkomitmen mencetak generasi unggul, berintegritas, dan berdaya saing global. Kami berharap mahasiswa baru dapat memanfaatkan kesempatan belajar ini dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan mahasiswa baru FEB UNISSULA semakin siap menghadapi dunia perkuliahan dan mampu meraih prestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

Leave a Reply

Tour FE UNISSULA

Berita FE

Dosen-Dosen FEB Unissula Pengabdian Masyarakat di Manggihan Getasan dan Banyubiru
October 30, 2025
S1 Akuntansi Bertemu BPK RI Perwakilan Jawa Tengah
October 27, 2025
FEB Permudah Mahasiswa Lulus Melalui Program Bimbingan Terstruktur
October 21, 2025

Subscribe

Become A Donor

Department Contact Info

Office Of Development

Jl. Raya Kaligawe Km.4, Kota Semarang
Jawa Tengah, 50112

(024)6583584
0857-2647-3065

fe@unissula.ac.id

 

Social Info

Company Profile Economic Faculty